Gudeg Rukun Jl. Tidar Magelang
Gudeg yang merupakan makanan khas kota Jogja tidak hanya terdapat di kota Jogja saja tapi bisa ditemukan di kota lainnya, salah satunya di kota Magelang. Di kota yang terkenal dengan getuknya ini ada sebuah warung gudeg yang cukup dikenal diantara warganya, ya Gudeg Rukun. Kenapa disebut Gudeg Rukun? Karena awalnya gudeg ini membuka warungnya tepat disamping garasi toko kelontong Rukun, jadi orang biasa menyebutnya dengan sebutan Gudeg Rukun supaya bisa lebih mudah mengingatnya. Namun jika sekarang Anda mencari toko Rukun ini, Anda tidak akan menemukannya karena telah berganti dengan toko yang lainnya.
Berada tepat di jalan Tidar membuat warung gudeg ini cukup mudah ditemukan, jika Anda berada dari arah pasar Rejowinangun tinggal lurus saja ke arah RSU Tidar, setelah melewati bank BCA pelankan laju kendaraan Anda karena tidak jauh dari situ terdapat warung Gudeg Rukun di sebelah kiri jalan. Warung Gudeg Rukun sekarang telah menempati sebuah ruko kecil dengan desain ruangannya yang lebih bagus, rapi dan minimalis, berbagi tempat dengan Ayam Goreng Suga yang menjual menu khusus ayam goreng tepung ala Barat.
Gudeg Rukun hanya menyajikan menu khusus gudeg disini, tetapi Anda bisa memilih untuk isiannya. Ada gudeg telur, gudeg ayam, gudeg tahu-tempe ataupun gudeg komplit, tinggal tergantung selera saja. Rasa dan tampilan gudeg yang disajikan disini sedikit berbeda, karena Gudeg Rukun merupakan gudeg basah tidak seperti gudeg Yogya yang mayoritas menyajikan gudeg kering. Kombinasi campuran rasa antara manisnya gudeg, gurihnya santan dan pedasnya kreceknya cukup pas dilidah. Tidak terlalu manis, malah lebih terasa dominan pedasnya krecek. Bagi para pecinta pedas harus hati-hati, karena krecek disini bisa membuat lidah bergoyang.
Jika dulu warung ini hanya melayani pelanggannya hingga sekitar jam 10 pagi, sekarang Gudeg Rukun memperpanjang jam bukanya sehingga bisa dinikmati hingga jam 5 sore. Selain dimakan ditempat gudeg ini juga bisa dibawa pulang sebagai oleh-oleh, namun tidak bisa terlalu lama ditempat biasa dan harus segera dimasukkan ke dalam lemari es.
Menu Andalan: Gudeg (Rp. 7.500 – Rp. 15.000)
Jam Buka: 07.00 – 17.00
Alamat Lokasi: Jl. Tidar no. 15A, Magelang Telp. (0293) 365698 / 081.329.000.160
(www.wisatakuliner.com)
No comments