Benarkah Friendster Bangkit Dari Kuburnya?
Magelang - Lama tak terdengar kabarnya, jejaring sosial Friendster kembali muncul dan menjadi perbincangan netizen akhir-akhir ini. Banyak yang mengira bahwa jejaring sosial yang populer beberapa tahun lalu bangkit kembali. Ini ditandai dengan kemunculan jejaring sosial Friendster yang beralamat di Friendster.id.
Hal yang menjadi pertanyaan adalah apakah Friendster yang baru ini adalah kebangkitan dari Friendster lama? Atau start-up baru yang mengusung nama yang sama? Hal ini masih menjadi tanda tanya besar. Seperti yang kita ketahui, Friendster kalah bersaing dengan Facebook dan MySpace dan akhirnya berubah menjadi komunitas game.
Namun, transformasi Friendster dari jejaring sosial menjadi komunitas game ini ternyata tak bertahan lama karena tak dapat menarik komunitas pecinta game sebanyak yang diharapkan. Friendster ini akhirnya resmi tutup pada 14 Juni 2015 lalu.
Lalu bagaimana dengan Friendster.id ini? Friendster.id ini tampaknya jejaring sosial baru yang mengusung tampilan web yang cukup menarik. Jejaring sosial ini mengusung theme dengan dominasi warna biru yang sekilas mirip seperti Facebook. Pada laman depan, terdapat form yang berbentuk pintu yang berisi dua tombol, yakni Masuk dan Daftar.
Kami mencoba mengklik tombol daftar dan muncul form pendaftaran, sama seperti jejaring sosial lainnya. Friendster dengan wajah baru ini memungkinkan penggunanya berbagi status, foto, dan bahkan video. Sejauh ini masih belum ada informasi apakah Friendster ini memag Friendster yang dulu atau merupakan start up yang benar-benar baru. Namun, dari laman Tentang menyebutkan bahwa ini adalah situs buatan anak bangsa Indonesia.
“Friendster adalah sebuah media sosial yang membantu untuk berbagi asa, cerita, dan tawa bersama orang-orang terpenting dalam hidup Anda. Sebagai situs jejaring sosial karya anak bangsa, Friendster merupakan sebuah manifestasi dari karakter rakyat Indonesia. Bersama Friendster Anda akan tetap dekat dengan kami, kita, dan mereka. Selamanya.” keteranan resmi di laman Tentang di web Friendster.id."
Sumber: sidomi
Hal yang menjadi pertanyaan adalah apakah Friendster yang baru ini adalah kebangkitan dari Friendster lama? Atau start-up baru yang mengusung nama yang sama? Hal ini masih menjadi tanda tanya besar. Seperti yang kita ketahui, Friendster kalah bersaing dengan Facebook dan MySpace dan akhirnya berubah menjadi komunitas game.
Namun, transformasi Friendster dari jejaring sosial menjadi komunitas game ini ternyata tak bertahan lama karena tak dapat menarik komunitas pecinta game sebanyak yang diharapkan. Friendster ini akhirnya resmi tutup pada 14 Juni 2015 lalu.
Lalu bagaimana dengan Friendster.id ini? Friendster.id ini tampaknya jejaring sosial baru yang mengusung tampilan web yang cukup menarik. Jejaring sosial ini mengusung theme dengan dominasi warna biru yang sekilas mirip seperti Facebook. Pada laman depan, terdapat form yang berbentuk pintu yang berisi dua tombol, yakni Masuk dan Daftar.
Kami mencoba mengklik tombol daftar dan muncul form pendaftaran, sama seperti jejaring sosial lainnya. Friendster dengan wajah baru ini memungkinkan penggunanya berbagi status, foto, dan bahkan video. Sejauh ini masih belum ada informasi apakah Friendster ini memag Friendster yang dulu atau merupakan start up yang benar-benar baru. Namun, dari laman Tentang menyebutkan bahwa ini adalah situs buatan anak bangsa Indonesia.
“Friendster adalah sebuah media sosial yang membantu untuk berbagi asa, cerita, dan tawa bersama orang-orang terpenting dalam hidup Anda. Sebagai situs jejaring sosial karya anak bangsa, Friendster merupakan sebuah manifestasi dari karakter rakyat Indonesia. Bersama Friendster Anda akan tetap dekat dengan kami, kita, dan mereka. Selamanya.” keteranan resmi di laman Tentang di web Friendster.id."
Sumber: sidomi
No comments