Header Ads

Iniloh, Blunder Sony di YouTube, Mau Posting Trailer Malah Umbar Film



Magelang, Kabarmgl.com
- Beragam trailer film diunggah ke YouTube sebagai bentuk promosi. Namun, rumah produksi Sony Pictures Entertainment beberapa waktu lalu malah secara tak sengaja mengunggah seluruh adegan film ke YouTube

YouTube sampai saat ini menjadi media promosi yang tepat bagi semua rumah produksi terhadap film yang ditayangkan. Tujuannya tentu saja untuk menarik minat netizen agar menonton film tersebut.

Begitupula halnya dengan Sony Pictures Entertainment yang ingin memutar trailer film Khali the Killer di YouTube. Tapi, seseorang di Sony yang bertugas mengunggah video trailer malah mengunggah film penuh ke YouTube.


Dikutip dari Ubergizmo, Rabu (4/7/2018), video di YouTube yang diunggah ini memiliki durasi kurang lebih satu jam 29 menit. Video diunggah ke akun YouTube Sony Pictures Entertainment dan sempat bertahan selama beberapa jam sebelum pada akhirnya pihak Sony menyadarinya dan menurunkan video tersebut.

Khali the Killer sendiri dirilis pada bulan November 2017 di DVD, tapi baru akan ditayangkan di bioskop pada tanggal 31 Agustus mendatang.

Sony pun belum memberikan tanggapan atas kecerobohan ini. Kemungkinan, orang yang bertugas mengunggah trailer secara tak sengaja salah mengunggah video trailer.

Sumber: detik.com

No comments

Powered by Blogger.