Header Ads

Pasar Murah Magelang Digelar Jelang Lebaran



MAGELANG - Pemkot Magelang berupaya menghadirkan barang kebutuhan lebaran dan sembako dengan harga murah menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H dengan pasar murah. Utamanya diperuntukan bagi warga kurang mampu agar dapat turut merayakan Lebaran dengan hati gembira.

Pasar murah diadakan selama dua hari sampai Rabu (6/6) di Alun-alun Kota Magelang. Berbagai jenis barang kebutuhan lebaran dijual murah, seperti pakaian, sembako, kain batik, aneka aksesori, tanaman hias, pecah belah, makanan dan minuman, dan lain sebagainya.

"Harga kebutuhan Lebaran saat ini sudah cenderung naik. Maka, kita hadirkan pasar murah dengan sasaran warga kurang mampu. Mereka bisa berbelanja di sini untuk menghadapi Lebaran nanti,” ujar Kepala Disperindag Kota Magelang, Sri Retno Murtiningsih usai pembukaan pasar murah, Selasa (5/6).




Dia menuturkan, pasar murah ini bertujuan membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan Lebaran. Juga guna memenuhi ketersediaan bahan pokok bagi mereka, sehingga dapat merayakan Idul Fitri dengan senang hati.

“Kita juga beri kesempatan kepada BUMN, BUMD, swasta, dan pelaku usaha lainnya untuk bersama-sama peduli pada masyarakat kurang beruntung. Barangkali tidak bisa membeli pakaian di toko yang harganya mahal, mereka bisa membeli di sini dengan harga murah,” katanya.

Retno menyebutkan, selain jualan, banyak pula stand di Pasar Murah yang membagikan bingkisan sembako secara gratis. Seperti GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Kota Magelang yang membagikan 300 paket sembako gratis ke warga kurang mampu.

Ketua GOW Kota Magelang, Sri Rejeki Sulistyono mengaku, paket sembako ini berasal dari dana yang dikumpulkan dari para anggota dan donatur.

“Isi paketnya beras 3 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 1 liter, dan 4 bungkus mie serta pakaian pantas pakai. Kami sudah sebar kupon terlebih dahulu ke warga kurang mampu yang berhak. Di pasar murah ini mereka tinggal mengambilnya saja,” tuturnya.

Wali Kota Magelang, Sigit Widyonindito usai pembukaan menegaskan, pasar murah ini harus betul-betul menampilkan barang yang lebih murah dari toko. Meski murah, tapi masih memiliki kualitas yang bagus. “Hal ini agar saudara kita warga yang kurang mampu dapat tertarik membelinya. Sehingga, Idul Fitri nanti dapat dirayakan dengan hati yang senang,” ucapnya.


Sumber: Suara Merdeka
Foto: Pemkot Magelang

No comments

Powered by Blogger.