Header Ads

Wajib Ke Sini, Saat Mudik Ke Magelang



MAGELANG - Dari banyaknya gunung di Kabupaten Magelang, mana saja yang sudah pernah kamu daki? Andong, Merbabu, Sumbing atau Telomoyo? Berbicara mengenai gunung di Kabupaten Magelang memang sangat menarik.

Kabupaten ini dikelilingi oleh beberapa gunung dengan pemandangan indah, nah dari banyaknya gunung tersebut terdapat satu gunung yang cukup menarik perhatian. Yaitu Gunung Telomoyo, gunung satu ini terletak di perbatasan antara Kabupaten Magelang dan Semarang.

Gunung Telomoyo memiliki ketinggian 1894 Mdpl

Lebih tinggi sedikit dari Gunung Andong yang memiliki ketinggian 1726 Mdpl. Gunung Telomoyo berada di antara Gunung Merbabu, Ungaran dan Andong, merupakan gunung api berbentuk stratao (kerucut), tapi sejauh ini belum pernah meletus.

Gunung Telomoyo dapat kita lihat dari kota-kota terdekat seperti Salatiga, Magelang, Temanggung dan Semarang, walaupun masih kalah populer dengan gunung-gunung lainnya, namun Gunung Telomoyo tak boleh kamu kesampingkan. Dengan ketinggian 1894 Mdpl, Gunung Telomoyo menawarkan pemandangan yang sangat indah, dari puncak Telomoyo kita bisa melihat deretan gunung tinggi lainnya seperti Lawu, Sumbing, Sindoro dan Prau, tak hanya itu saja, kita juga dapat melihat luasnya danau Rawa Pening.

Untuk dapat ke Gunung Telomoyo, kamu harus menuju ke Desa Pandean, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, tak terlalu sulit untuk menemukan Desa Pandean, karena masih satu arah dengan Pasar Ngablak.




Berbeda dengan kebanyakan gunung dimana kita harus bersusah susah mendaki untuk sampai di puncaknya, di Gunung Telomoyo kita tidak perlu menguras tenaga dengan berjalan kaki karena sudah terdapat jalan hingga sampai puncak. Dibuatnya jalan tersebut karena di puncak Telomoyo terdapat stasiun pemancar dan landasan paralayang, agar lebih mudah mengaksesnya jadi dibuatlah jalan tersebut, yaitu berupa jalan aspal.

Walaupun jalannya berupa aspal, tapi tetap saja dibutuhkan kendaraan yang prima, kita tidak akan selalu menemukan jalanan mulus, melainkan terdapat beberapa bagian yang cukup rusak, namun inilah tantangan yang membuat pendakianmu makin seru.

Jalan menuju puncak Telomoyo cukup menanjak dengan jalur yang sempit, hanya pas untuk satu mobil saja, dibeberapa titik jalannya tidak bagus/jelek. Jadi lebih disarankan untuk menggunakan motor.

Sepanjang perjalanan kita akan disuguhi pemandangan alam Kota Salatiga, Kabupaten Magelang dan Semarang yang terlihat mengagumkan. Untuk bisa sampai di puncak Gunung Telomoyo menggunakan motor kita hanya membutuhkan waktu sekitar 15-30 menit saja, tapi apabila kamu berjalan bisa memakan waktu sekitar 2 jam, puncak Telomoyo ditandai dengan adanya stasiun Telkom dan landasan paralayang.

Nah, landasan paralayang inilah yang menjadi spot foto paling populer dan favorit di Gunung Telomoyo, selain itu selama perjalan kita juga akan menemukan air terjun mini lho, tapi aliran air di air terjun tersebut tidaklah deras. Buat yang suka piknik ke gunung dan mendaki namun tidak ingin capek berjalan, mungkin ini wajib dikunjungi saat Mudik ke Magelang.


Sumber: brobali.com
Foto: google.com

No comments

Powered by Blogger.